Just About Mymind

Karya Dalam Perjalanan

Mathematic Mobile Learning ( catatan review )

Tinggalkan komentar

aplikasi JAVA berkonten matematika

Berikut  catatan yang saya coba buat terkait materi diklat regional Mathematic Mobile Learning di Yogyakarta 2 November s/d 15 November 2011. Paling tidak untuk merview apa yang telah saya dapatkan selama dua minggu di P4TK Matematika.

Saya membagi  tiga aspek dalam pemberdayaan Mobile Learning khususnya Mathematic Mobile Learning  .

Pertama, pengembangan konten atau isi yang diakses secara offline dengan HP.

Kedua,  pengenalan dan pengembangan webmobile. Yaitu website yang diperuntukkan untuk aktifitas online memakai HP. Dimana karakter akses konten yang ringan dan meminimalkan kebutuhan bandwith.

Ketiga, pemberdayaan sosial media untuk forum diskusi belajar.  Baik social media umum yang sudah familiar seperti http://facebook.com , http://Twitter.com   maupun social media khusus yang ditujukan untuk membangun jaringan belajar seperti  http://edmodo.com, http://thatquiz.com , atau social media pembelajaran berbayar  http://quia.com .

Perpaduan ketiga aspek tersebut akan menghasilkan sebuah aktifitas mobile learning yang cukup interaktif, dengan segala sisi kelemahannya.

Kali ini saya akan mencoba membahas aspek pertama, yaitu sisi kontennya.

Dalam hal pengembangan konten atau isi yang dapat diakses secara mobile, hal pertama yang dapat dikembangkan adalah E-book  berbasis aplikasi JAVA.  Sebuah E-book yang  menampilkan tampilan variasi teks dan gambar yang berguna untuk menyajikan materi singkat atau  rumus – rumus singkat yang dapat dibuka sewaktu-waktu.

Lab p4tk matematika

Kenapa harus aplikasi JAVA?. Alasannya simple. Hampir semua HP yang beredar dikalangan siswa sudah support dengan JAVA. Memang sudah ada android, tapi masih untuk kalangan HP menganh keatas.

Untuk membuat e-book paling sederhana bisa berbantu sjbook maker. Yang lebih variatif tampilan menunya menggunakan  layanan aplikasi JAVA online  http://ownmidlet.com, atau dengan mengoprak sebuah produk yang jadi. Yang terakhir tidak terlalu dianjurkan, untuk menghargai kreatifitas. Hehe.

Tampilan salahsatu webmobile

Selain berbasis teks dan gambar, aplikasi JAVA juga bisa menyajikan tampilan kuis interaktif yang dapat di kerjakan oleh siswa dan hasil tesnya terkirim otomatis ke no HP pembuat kuisnya. Kita dapat membuatnya dengan  layanan  http://mobilestudy.org. Kuis yang dibuat di media online akan menghasilkan output file JAR yang dapat diinstall ke HP siswa. JAR adalah ekstensi file aplikasi JAVA.

Yang lebih powerful adalah menggunakan  JAVA- netbeans. Dengan JAVA netbeans sajian teks, gambar, animasi dan kuis dapat dipadukan dalam satu sajian aplikasi JAVA.Layanan ini muncul dalam diskusi diklat setelah ada sharing dari Pak Abdullah, guru Matematika SMAN 1 Genteng Banyuwangi-yang juga mahasiswa S-2 Teknik Informatika IT. Namun konsekwensi dari perpaduan sajian dalam satu aplikasi adalah file JARnya yang cukup besar. Bisa mencapai 800-san KB. Bisa buat enggan siswa untuk mendownload.

Selain E-book dan kuis yang berbasis JAVA, konten sederhana yang juga tak kalah berguna untuk pembelajaran adalah sajian materi belajar dalam bentuk video. Format video 3gp adalah yang paling banyak didukung oleh semua HP yang beredar di Indonesia.

Ada juga aplikasi yang menggunakan layanan flash lite. Untuk aplikasi berbatu flash dalam diklat tidak terlalu di diskusikan mengingat kurang luasnya HP yang support dengan flash lite.

Untuk aspek pengembangan webmobile akan saya bahas di posting berikutnya.

Penulis: Saiful ghozi

Lulus sarjana Pend Matematika Univ. Neg. Malang thn 2005. Mengajar di berbagai sekolah CSR perusahaan; PT SBK Melawi Kalbar, PT Kertas Nusantara Berau Kaltim, PT Chevron dan Total E&P Balikpapan. Setelah lulus pascasarjana di Unmul Samarinda thn 2013, kini menjadi dosen tetap di Politeknik Negeri Balikpapan Kaltim

Tinggalkan komentar